Firefox 70 Dirilis, Perkenalkan Fitur Secure Password Generator

303

Firefox 70 Dirilis, Perkenalkan Fitur Secure Password Generator. Hari ini Firefox 70 dirilis. Selain adanya perubahan logo yang terkesan lebih modern, beberapa fitur baru juga diperkenalkan. Salahsatu fitur tersebut adalah fitur password generator.

Fitur Secure Password Generator

Fitur tersebut bisa digunakan di semua form password pada HTML. Contohnya bisa dilihat pada gambar dibawah.

Cara menggunakannya cukup mudah. Pada menu registrasi website yang memerlukan password, klik kanan lalu klik menu Fill Password > Use a Securely Generated Password.

Selain fitur baru diatas, update pada sisi privasi dan keamanan juga dilakukan. Fitur social tracking protection yang memblokir cross-site tracking cookies dari website seperti Facebook, Twitter, dan LinkedIn sekarang sudah menjadi fitur standard dari Enhanced Tracking Protection. Fitur breach alerts dari Firefox Monitor juga cukup membantu, terutama jika salahsatu password yang tersimpan di Firefox kalian terekspos secara online (login menggunakan akun Firefox untuk menggunakan fitur ini).

Baca Juga  Kernel Linux 5.4 Perkenalkan Fitur Kernel Lockdown

Beberapa bug critical yang ditemukan di versi sebelumnya seperti CVE-2019-15903 juga sudah dipatch di versi Firefox 70. Selain itu beberapa fitur baru dan juga penambalan bug di Developer tool juga bisa kalian cek di halaman berikut.

Baca Juga  HandBrake 1.3.0 Dirilis dengan Penambahan Discord Presets

Download Firefox 70

Jika kalian tertarik untuk upgrade ke Firefox 70, atau kalian yang sebelumnya tidak memakai Firefox dan tertarik untuk mencoba, bisa download melalui link dibawah.

Download Firefox 70

Atau kalian bisa upgrade dari paket manajer. Jika kalian pengguna Ubuntu dan Debian bisa gunakan apt untuk melakukan upgrade Firefox, sementara untuk pengguna CentOS dan Fedora bisa gunakan dnf. (yuyudhn/linuxsec)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here