Paket Aplikasi Perkantoran Open Source ONLYOFFICE Kini Tersedia di Flathub

506

Paket Aplikasi Perkantoran Open Source ONLYOFFICE Kini Tersedia di Flathub. Bagi kalian pengguna ONLYOFFICE Desktop, berbahagialah karena saat ini aplikasi office tersebut sudah tersedia di Flathub, app store dari Flatpak.

ONLYOFFICE Desktop Editor adalah adalah seperangkat aplikasi office gratis dan open source yang terinspirasi oleh tampilan, nuansa, dan rangkaian fitur Microsoft Office.

Baca Juga  Radio Player Shortwave Dapatkan Perilisan Versi Beta Pertamanya

ONLYOFFICE Desktop Editor memungkinkan pengguna untuk membuat, melihat, dan mengedit dokumen teks, spreadsheet, dan presentasi dengan dukungan untuk format paling populer seperti .docx, .odt, .xlsx., .Ods, .pptx, .csv, dan .odp. Situs webnya mengklaim ONLYOFFICE memiliki “kompatibilitas tertinggi dengan format Microsoft Office“.

Meskipun saat ini ONLYOFFICE tersedia di Flathub, bukan berarti akan menjadi eksklusif dan hanya tersedia di Flathub saja. Kalian masih tetap bisa untuk mengunduhnya melalui website resmi onlyoffice.com. Selain itu, ONLYOFFICE juga tersedia di Snap Store.

Baca Juga  Sistem Operasi Codernate v3.0 Dirilis, Semarakkan Geliat Open Source di Indonesia

Tertarik mencoba? Kalian bisa langsung cek halaman Flathub, atau jalankan perintah berikut di terminal

flatpak install flathub org.onlyoffice.desktopeditors

(yuyudhn/linuxsec)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here