Inilah Defacer Indonesia Dengan Peretasan Menghebohkan

9354
Kali ini kita akan membahas defacer defacer tanah air yang hasil retasannya sempat membuat dunia maya heboh. Siapa saja mereka?

1. h3ll_id

 
Yo! Nama ini memang jarang muncul, namun sempat menghebohkan dunia maya saat aksi pertama kalinya adalah meretas situs ID-SIRTII. Yup, dia meretas “penjaga internet” Indonesia pada 2015 silam. Setelah aksi tersebut dia juga meretas subdomain Detik dan Traveloka
Read :

 

2. i3r_cod3
Defacer yang satu ini dikenal sebagai spesialis SQL Injection. Dan menurut zone-h, arsip nya rata rata memang situs pemerintah. Namun aksi paling menghebohkan adalah saat situs revolusimental.go.id yang baru dirilis sehari langsung diretasnya. Saat itu memang banyak yang mencibir situs tersebut lantaran banyak yang menilai biaya pembuatan website dengan tampilan situs saat itu tidak masuk akal. namun menurut pantauan kami, saat ini defacer satu ini sudah tidak aktif lagi.
3. M2404
 
Defacer dengan kodenama Malaikat Maut atau biasa dikenal sebagai M2404 bukanlah pemain baru di dunia underground Indonesia. hanya saja dia jarang menampakkan diri. Namun saat terjadi polemik di Indonesia yang mengatasnamakan agama beberapa waktu lalu, defacer ini meretas subdomain KPU dengan meninggalkan pesan yang cukup menyentuh.
4. Skeptix
 
Skeptix ini sebenarnya adalah nama tim yang beranggotakan Strln – 0x0ff – Klpt0 – armx64 – Apthx – e0blx – Cx0re. Aksi menghebohkan pertamanya adalah saat meretas situs KPAI terkait pemblokiran game yang dilakukan KPAI dinilai tidak masuk akal oleh kalangan remaja di Indonesia.
Setelah peretasan tersebut, dia juga meretas situs Persija saat terjadi kasus penganiayaan polisi oleh supporter klub ibukota tersebut.
Baca :
5. Malaikat galau
 
Defacer dengan codename mr.k atau dikenal juga dengan codename Malaikat Galau juga merupakan defacer yang cukup aktif dalam hal defacing. Ciri khasnya, dia selalu menampilkan kata kata maupun backsound galau di setiap aksi defacenya. Aksinya yang paling menghebohkan saat dia meretas situs EPROC Garuda Indonesia.
Baca :
Baca Juga  Hacker Retas Situs Pemerintah Provinsi Papua
6. Sanjungan Jiwa Team
 
banyak defacer yang cukup aktif di tim ini. Namun aksi mereka di 2015 lalu memang yang paling menghebohkan dimana saat salahsatu anggotanya yang memiliki kodenama Lawliet meretas situs komunitas Indonesian Backtrack Team.
7. l0c4lh34rtz
 
Defacer ini juga memiliki nick lain yaitu Mr. Error 404. Defacer ini berasal dari tim IndoXploit. Merupakan defacer yang cukup aktif juga. Namun aksinya yang paling menghebohkan adalah saat dia menyampaikan protesnya di subdomain Kemdikbud dan Kominfo.
Baca:
8. R3DDEV1L
 
Banyak yang tidak kenal dengan kodenama satu ini mungkin. Namun aksinya pada 2015 lalu sempat menghebohkan dunia maya saat dia meretas situs Komando Pasukan Khusus. Menurut pantauan kami defacer ini sekarang juga sudah tidak aktif.
Baca :
9. redsm0ke
 
Defacer dengan kodenama redsm0ke cukup aktif pada 2014 silam. Aksinya yang cukup menghebohkan duna maya adalah saat dia meretas situs PASPAMPRES dengan menggunakan celah shellshock yang saat itu memang sedang heboh.
Baca :
 
Defacer ini merupakan staff di HN-Community. Pada 2013 lau dia cukup aktif dan namanya memang cukup dikenal publik saat aksinya dalam Op Israel diliput media luar. Yup, saat itu dia meretas puluhan situs berdomain co.il. Di tahun yang sama dia bersama timnya Indonesian Security Down juga merupakan komando saat Op Australia terkait kasus spying yang dilakukan pemerintah Australia terhadap Indonesia. Aksinya yang cukup menghebohkan adalah saat dia meretas forum Indonesian Cyber Army dan Newbie-Security yang saat itu juga baru naik daun. Dia memang memiliki hobi meretas situs yang ebrbau dengan “security” maupun “hacking”. Sayangnya saat ini defacer satu ini sudah tidak aktif lagi.
11. Hacker Sakit Hati


Yoo.. inilah salahsatu ikon hacker galau Indonesia. Cukup aktif juga sampai saat ini. Aksinya yang cukup menghebohkan adalah saat meretas sitsu MCD Indonesia pada 2014 lalu.
Baca :

Baca Juga  Hacker Numpang Curhat di Situs Resmi E-Procurement Garuda Indonesia

12. Katonz


Yup, member Surabaya Blackhat ini cukup terkenal di masanya. Sayangnya ini sekarang juga sudah tidak aktif. Namun aksinya di tahun 2013 lalu saat meretas situs JKT48 sempat menghebohkan dunia maya.
Baca :

13. MJL007


MJL007 adalah hacker dari Jember Hacker Team. Aksinya yang cukup menghebohkan adalah saat dia melakukan hijacking terhadap domain Susilo Bambang Yudhoyono saat itu. Setelah aksi tersebut dia memang sempat ditangkap dan dipenjara. Setelah dibebaskan dia sudah tidak aktif lagi di Underground.

14. KiRaa


Sama seperti xCrotZ, defacer ini juga hobi meretas domain yang berbau “hacking” “security” maupun “cyber” . Aksinya yang cukup menghebohkan adalah saat dia meretas chibi-cyber dan bagas31 pada 2013 lalu. Sayang defacer ini sekarang juga sudah tidak aktif.

15. CaptSalkus48


Meskipun saat ini sudah tidak aktif, defacer ini cukup aktif di tahun sebelumnya. Itu bisa dibuktikan dengan banyaknya hasil deface yang dia submit ke situs mirror zone-h. Namun aksinya yang cukup menghebohkan adalah saat meretas situs meme Comic Indonesia.

PS :
Sebenarnya masih banyak defacer defacer Indonesia yang aksinya tak kalah menghebohkan. Gak muat kalo dimasukkan ke list semua.

Itulah beberapa nama defacer Indonesia dengan aksi peretasan yang cukup menarik perhatian publik.
(jack/lsc)

6 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here